5 Skincare Yang Aman Untuk Ibu Hamil Pilihan Klei & Clay

Skincare untuk ibu hamil – Kehamilan merupakan momen terindah bagi perempuan dan juga laki-laki yang tentunya ada suka dan dukanya, mulai dari keseruan mempersiapkan kamar si kecil, menentukan nama, memilih baju, sampai harus mengurangi intensitas dalam beraktivitas. Sebagai ibu hamil, kita perlu menjaga makanan yang dikonsumsi dan juga memilih produk skincare aman. Yup, kehamilan setiap orang berbeda-beda hingga menimbulkan masalah kulit wajah yang berbeda-beda pula, seperti kusam kusam, jerawat dan munculnya flek atau bintik hitam. Kleive harus berhati – hati dalam memilih produk yang dipakai ke kulit, sebelumnya Klevie Journal pernah membahas tentang skincare yang harus dihindari oleh ibu hamil, produk yang mengandung retinoid, retinol, hydroquinone, benzoyl peroxide, paraben, oxybenzone, dan salicylic acid itu tidak aman untuk ibu hamil dan janin. Jadi produk apa saja sih yang aman dipakai oleh ibu hamil?  No worries, karena kita punya rekomendasi 5 skincare yang aman untuk ibu hamil.

  1.     Cetaphil Gentle Skin Cleanser

Klevie,  udah nggak asing dong sama produk yang satu ini, produk skincare yang aman untuk ibu hamil ini dapat ditemukan di supermarket, drugstore, dan pharmacy disekitar.  Cetaphil Gentle Skin Cleanser memiliki formula yang sederhana dan lembut, sangat efektif membersihkan sekaligus melembabkan kulit, tanpa tambahan aroma pewangi dan tidak mengandung busa berlebih yang membuat kulit kita tetap lembab alami.

Klei and Clay Natural Skincare

  1.     Klei & Clay Calming Cleansing Balm skincare untuk ibu hamil

Sebagai perempuan tentunya kita tidak bisa lepas dari yang namanya makeup, membersihkan menggunakan sabun saja tidak cukup, Klei & Clay Calming Cleansing Balm merupakan skincare yang aman untuk ibu hamil dan ampuh untuk membersihkan makeup pada wajah. Sebaiknya digunakan sebagai first cleanser sebelum cuci muka menggunakan sabun, karena produk ini mengandung wax yang bisa mengangkat heavy maupun waterproof makeup, juga mengangkat debu – debu polusi dari luar, lho. Cleansing Balm ini sama seperti cleansing oil namun bentuknya balm yang membuat kita mudah membawanya kemana – mana tanpa khawatir kalau tumpah. Kandungannya shea butter, jojoba oil, coconut oil mampu menghidrasi kulit, mengendalikan pertumbuhan bakteri, antibakteri, antijamur dan menenangkan kulit yang sedang mengalami iritasi, yang tentunya aman untuk ibu hamil.

BACA JUGA: Ingin Bersih Maksimal? Yuk Intip 5 Rekomendasi Cleansing Tools ini!

  1.     Derma Angel Acne Patch

Meningkatnya kadar hormon ketika hamil memicu masalah kulit seperti jerawat. Derma Angel Acne Patch dapat membantu ibu hamil dalam mengatasi jerawat. Acne patch itu obat jerawat, rupanya seperti transparent sticker mengandung hydrocolloid yang menyerap dan mengangkat sebum, nanah, cairan jerawat, juga melindungi jerawat dari kotoran. Bentuknya tipis dan transparan yang membuatnya menyatu dengan warna kulit atau makeup. So, Kleive tidak perlu khawatir lagi dengan jerawat, kalau keluar rumah, karena produk yang satu ini dapat mengobati dan menutupi jerawat, jerawat akan terlindungi dari debu dan kotoran tangan yang gatal ingin menggaruknya.

  1.     Klei & Clay Face Masks skincare aman untuk ibu hamil

Buat Klevie yang ingin me time, perawatan kulit wajah menggunakan masker, Bye Acne! Green Clay Mask dan Sweet Oats Brightening Clay Mask dari Klei & Clay, merupakan masker alami yang aman untuk ibu hamil. Kandungan French Green Clay, Tea Tree Oil, Shea Butter, dan Witch Hazel Extract bisa membantu Klevie untuk melawan jerawat dan komedo, mengangkat kotoran pada wajah, mild exfoliator, juga melembabkan kulit.  Sedangkan Sweet Oats Brightening Clay Mask, dapat membantu mencerahkan, meng-eksfoliasi, dan melembabkan kulit, serta membersihkan dan mengecilkan pori – pori. Produk ini cocok untuk ibu hamil yang memiliki kulit wajah normal, kering hingga sensitif, tinggal pilih mau pakai yang mana sesuai dengan kebutuhan kulitnya, ya. 

  1.     Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50 PA+++

Sunscreen atau sunblock merupakan produk yang wajib dipakai oleh semua orang untuk melindungi kulit dari paparan matahari dan sinar UV berbahaya, mencegah penuaan dini, menurunkan resiko kanker kulit, meratakan warna kulit, mencegah kulit terbakar, dan sebagainya. Untuk Kleive Skin Aqua Moisture Milk SPF 50 PA+++ sangat pas untuk melindungi kulit, melembabkan, melembutkan kulit, dan mempertahankan elastisitas kulit karena didalamnya mengandung SPF 50, PA+++, Improved Hydraulic Acid, Collagen, Vitamin B5 dan E, aman dipakai ibu hamil. Agar kulit tetap terlindung, jangan lupa di reapply sunscreen setiap 3 jam sekali, karena sunscreen akan luntur atau hilang saat Klevie berkeringat atau terkena air.

BACA JUGA: Skincare yang Harus Dihindari oleh Ibu Hamil

Voilà, semoga 5 produk skincare yang aman untuk ibu hamil pilihan Klei & Clay bisa bermanfaat dan membantu Kleive untuk lebih merawat dan mengatasi masalah kulit wajahnya ya! Jangan lupa selalu konsultasikan oleh dokter sebelum kamu membeli sebuah produk skincare ya. 

 

Oleh: Lestari Noorikawati Anggraeni
Editor: Divanda Gitadesiani
Photo by Autumn Goodman on Unsplash