masker-untuk-hilangkan-jerawat-klei-and-clay

Masker Untuk Jerawat –

Siapa yang masih merasa bahwa masker adalah perawatan wajah yang mewah? Dahulu, masker dipandang sebagai produk skincare mewah yang hanya dapat dilakukan di layanan spa saja loh, Kleive. Namun, seiring dengan berkembangnya dunia kecantikan, masker sudah menjadi makanan sehari-hari nih bagi para beauty enthusiats seperti kamu. Tidak hanya dilakukan di layanan spa, masker juga sudah mulai digunakan secara rutin dan mandiri di rumah. Masker adalah salah satu skin care yang sangat ampuh digunakan untuk membantu berbagai permasalahan kulit mulai dari brightening, anti-aging, ataupun acne. Nah, untuk kamu yang ingin mengatasi jerawat di kulit dengan masker. Yuk intip 4 jenis masker untuk basmi jerawat ala Klei and Clay dibawah ini:

  1.     Deep Cleansing Mask

Sebelum mengobati jerawat kita, hal penting yang harus dilakukan adalah memastikan seluruh wajah kita bersih. Membersihkan wajah mungkin terdengar mudah dan sederhana tetapi kenyataannya membersihkan wajah merupakan hal yang ribet lho, Kleive! Double cleansing dan cleansing toner mungkin dapat membersihkan seluruh wajah hingga ke pori-pori tetapi mereka belum cukup untuk membersihkan kulitmu dari bakteri-bakteri membandel penyebab jerawat. Nah, masker merupakan jawaban untuk kamu yang ingin membersihkan bakteri-bakteri penyebab jerawat.

Salah satu masker pilihan untuk deep cleansing adalah clay mask. Clay mask terbuat dari  clay yang terkenal akan kemampuannya dalam meresap racun di tubuh. Berangkat dari kemampuan supernya ini, clay mask mulai digunakan sebagai salah satu bahan skin care dengan tujuan untuk meresap atau mendetox seluruh bakteri-bakteri pada kulit sehingga mencegah pertumbuhan jerawat.

Sebagai rekomendasi, kamu bisa mencoba Klei & Clay Bye Acne! Green Clay Mask. Kandungan french green clay-nya mampu mendetox bakteri pada kulit jerawat. Masker ini juga mengandung shea butter sehingga kulitmu akan tetap terasa lembab walaupun telah menggunakan clay mask. Super sekali kan maskernya, Kleive? Enggak perlu merogoh kocek banyak untuk kulit sehat bebas jerawat dengan masker ini, hanya dengan Rp115.000, kamu bisa melakukan perawatan 10-12 kali lho!

BACA JUGA: 6 Rekomendasi Masker Wajah Yang Bagus Untuk Kulit Berminyak

  1.     Acne-fighting Mask

Setelah melakukan deep cleansing pada wajah. Hal yang perlu kamu lakukan adalah mengobati jerawat pada kulit. Penggunaan masker dengan bahan-bahan yang ampuh untuk mengobati jerawat akan membantu jerawatmu cepat hilang. Nah, kamu bisa mencoba berbagai jenis acne-fighting mask yang ada di pasaran. Jangan lupa, carilah acne-fighting mask dengan bahan-bahan yang cocok yaa untuk kulitmu, Kleive! Sebagai rekomendasi, kamu bisa mencoba menggunakan Neutrogena Rapid Clear Daily Leave On Mask.

Masker ini mengandung formula acne-fighting seperti benzoyl peroxide yang mampu membasmi bakteri-bakteri di jerawat. Salah satu kelebihan masker ini adalah jenisnya yang daily leave on mask sehingga membuat formula-formula baiknya dapat meresap ke kulit dan bekerja dengan lebih maksimal. Kamu bisa menggunakannya seperti moisturizer di pagi dan malam hari tanpa membilasnya terlebih dahulu.

  1.      Hydrating Mask

Selain mengobati jerawat dengan acne-fighting mask. Rutinitas melembapkan kulit juga tidak boleh ketinggalan ya, Kleive! Seperti yang telah kamu ketahui, melembapkan kulit itu penting dilakukan oleh semua jenis kulit bahkan kulit berminyak sekalipun karena melembapkan kulit merupakan cara untuk menyeimbangkan produksi minyak pada kulit sehingga akan lebih moist, plumpy, dan healthy.

Nah, saat kulit berjerawat, kita juga wajib melembapkan kulit untuk menenangkan kulit kita dari merah-merah dan jerawat yang meradang. Oleh karena itu, yuk coba hydarting mask yang memang ampuh banget untuk melembapkan kulit. Kamu bisa mencoba Nature Republic Aloe Vera Gel sebagai hydrating mask-mu. Kandungan aloe vera sudah pasti ampuh sekali untuk menenangkan kulit iritasi dan merah-merah.

Untuk jerawat yang meradang, kamu bisa mencoba the body shop tea tree anti-imperfection peel off mask. Masker ini mengandung tea tree yang mampu menenangkan jerawat yang meradang pada kulit dan membasmi komedo loh, Kleive!

  1.     Post acne mask

Jerawat sudah hilang tetapi bekasnya masih menumpuk saja di wajah? Bekas jerawat memang menjadi permasalahan berat bagi kita yang kulitnya berjerawat. Noda-noda hitam bekas jerawat sangat menganggu dan sulit untuk dihilangkan. Oleh karena itu, kamu bisa nih mencoba post acne mask untuk menghilangkan bekas-bekas jerawatmu dan mencegah munculnya jerawat-jerawat lainnya. Kamu bisa mencoba Antioxidant Temulawak + Pumpkin Mask dari Klei & Clay. Kandungan temulawak, green tea, dan niacinamide nya sangat ampuh untuk menghilangkan bekas-bekas jerawat membandel dan mencegah munculnya jerawat baru.

Nah itu dia Kleive 4 jenis masker untuk basmi jerawat. Mudah bukan? Yuk mulai rajin-rajin maskeran dari sekarang agar bebas dari jerawat.  

 

Oleh: Bella Stephanie
Image: pinterest